Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Most Popular/Fun & Sports

Jelang Idul Adha, Harga Daging Sapi dan Cabai di Pasar Baru Indramayu Naik


Sehari menjelang lebaran Idul Adha, harga daging sapi dan cabai merah di Pasar Baru Indramayu mengalami kenaikan. Meski demikian, pasokan sapi dan cabai merah dalam keadaan aman.

Berdasarkan pantauan di Pasar Baru Indramayu, Sabtu (9/7/2022), harga daging sapi mencapai Rp 170 ribu per kilogram. Sebelumnya, harga daging sapi di kisaran Rp 150 ribu – Rp 160 ribu per kilogram.

Meski demikian, pasokan daging sapi yang dijual para pedagang masih dalam kondisi normal. Lapak-lapak yang menjual daging sapi pun rata-rata dipenuhi oleh konsumen.

Tak hanya daging sapi, komoditas lain yang juga mengalami kenaikan adalah cabe merah. Saat ini, harga cabai merah sudah mencapai Rp 100 ribu per kilogram dari Rp 85 ribu per kilogram. Harga tersebut hampir menyamai cabai rawit merah yang masih bertahan di angka Rp 110 ribu per kilogram.

Naiknya harga cabai merah itu disebabkan karena meningkatnya permintaan konsumen jelang lebaran. Kebanyakan masyarakat membutuhkan cabai merah untuk memasak sambal goreng sebagai hidangan lebaran.